Lowongan Posisi Asisten Direktur Jenderal untuk Sektor Ilmu Pengetahuan Alam (Natural Sciences) UNESCO

Blog Single

United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) merupakan lembaga khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang bertujuan untuk berkontribusi pada perdamaian dan keamanan dunia dengan mempromosikan kerjasama internasional melalui sektor pendidikan, ilmu pengetahuan, budaya, serta komunikasi dan informasi. Terdapat tiga pilar utama di dalam struktur pemerintahan UNESCO, yaitu Konferensi Umum (The General Converence) yang terdiri atas perwakilan dari negara-negara anggota; Dewan Eksekutif (The Executive Board) yang bertanggung jawab untuk mempersiapkan pekerjaan dan memantau terlaksananya segala sesuatu yang diputuskan dalam Konferensi Umum berjalan dengan benar; serta Kesekretariatan (The Secretariat) yang merupakan cabang eksekutif (executive branch) dari organisasi.

Struktur Kesekretariatan UNESCO terdiri dari Direktur Jenderal (Director-General) dan para staf yang berfokus pada masing-masing sektor: Education, Natural Sciences dan One Planet One Ocean, Social and Human Sciences, Culture, dan Fostering Freedom of Expresssion and Building Knowledge Societies. Selain itu, terdapat pula Sektor Pendukung seperti humas dan administrasi, serta Pusat-Pusat Pelayanan, Kantor Cabang, dan Institusi-institusi milik UNESCO. (baca terkait hal ini di sini)

 

UNESCO membuka kesempatan untuk posisi Asisten Direktur Jenderal untuk sektor Ilmu Pengetahuan Alam (Natural Sciences)
Di bawah wewenang Direktur Jenderal, Asisten Direktur Jenderal untuk Ilmu Pengetahuan Alam bertanggung jawab untuk menyediakan kepemimpinan dan visi strategis untuk Sektor Ilmu Pengetahuan Alam (Natural Sciences) yang sejalan dengan Strategi Jangka Menengah 2014-2021 UNESCO serta Agenda 2030 untuk Pembangunan Berkelanjutan. Untuk itu, Asisten Direktur Jenderal untuk Ilmu Pengetahuan Alam (Natural Sciences) bertanggung jawab atas pelaksanaan keseluruhan Program Ilmu Pengetahuan Alam (Natural Sciences) termasuk Institut Kategori 1 (the Abdus Salam International Centre for Theoretical Physics), sebagaimana yang telah disetujui oleh badan-badan yang mengatur UNESCO.

 

KUALIFIKASI YANG DIPERLUKAN:

Ketahui lebih lanjut mengenai kualifikasi yang diperlukan untuk lowongan ini pada tautan berikut: [VACANCY] ASSISTANT DIRECTOR-GENERAL FOR NATURAL SCIENCES 

TENGGAT APLIKASI LOWONGAN:

10 Januari 2019 (hingga tengah malam waktu Paris, Perancis)

Share this Post:

Related Posts: